Tuesday, December 17, 2019
Hujan Deras Selasa Sore, Kawasan Bandung Selatan Dikepung Banjir
Hujan lebat dan berjam-jam yang turun hari Selasa (17/12/2019) di kawasan Bandung menyebabkan banjir beberapa wilayah. Laporan dari tim seputarbandungraya.com, hujan dengan intensitas tinggi dan durasi lama tersebut bukan hanya terjadi di Bandung. Salah satu tim yang melakukan perjalanan dari Jakarta ke Bandung pada Selasa sore tersebut, sepanjang jalan tol dari kedua kota tersebut hujan tidak berhenti. Saat sampai di gerbang tol Buah Batu pun, hujan masih turun deras.
Akibatnya beberapa wilayah di kawasan Bandung Raya tergenang banjir dan menimbulkan kemacetan. Peringatan awas pun dikeluarkan karena debit air Sungai Citarum naik. Salah satu kawasan yang terkena bencana adalah jalan yang menghubungkan Soreang-Ciwidey dimana bukit di daerah Kampung Patrol, Desa Sungapan, tergerus air. Akibatnya, Jalan Raya Soreang-Ciwidey sempat ditutup petugas untuk membersihkan material longsoran dan pepohonan yang menutupi jalan.
Sementara kawasan Bandung Selatan lainnya yang biasa jadi langganan banjir yakni Dayeuhkolot tepatnya di Pom Bensin Dayeuhkolot air mulai naik saat hujan mulai redas. Banyak kendaraan yang maksa melintasi dab banyak juga yang mogok. Pengendara pun banyak yang memilih jalan alternatif lewat Bojongsoang - Baleendah. Air pun terlihat naik di kawasan Babakan Sangkuriang, Dayeuhkolot, jalan pintas menuju Kp. Parunghalang terendam banjir. Kawasan lainnya yang terendam adalah Bojongasih (ketinggian sepaha orang dewasa), Ciganitri/Cikoneng (masih bisa dilewati kendaraan), dan Cibadak (Baleendah).
Kawasan lainnya di daerah Bojongsoang, beberapa perumahan tergenang banjir. Walaupun menjelang pukul 10 malam terlihat air mulai surut di beberapa titik. Titik lainnya sampai pukul 10 malam, Jalan Dayeuhkolot di depan Daliatex tidak bisa dilalui kendaraan karena luapan air. Sementara di kawasan Sapan, air menggenangi jalan tersebut namun masih bisa dilalui kendaraan. Kondisi serupa terjadi di Jalan Raya Laswi, tepatnya di kawasan Biru-Cidawolong, Kecamatan Majalaya.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment