Monday, February 24, 2020

Game is Real, Identitas Merek Terbaru Black Shark Technologies

new logo black shark

Jakarta, 24 Februari 2020 – Black Shark, perusahaan teknologi gaming tercanggih, hari ini mengumumkan peluncuran dari identitas merek yang baru, dengan identitas visual yang dirancang ulang dan slogan perusahaan yang baru, “Game is Real”. Black Shark menargetkan untuk memberikan pengalaman bermain yang tak tertandingi dan unik melalui perangkat keras, perangkat lunak dan layanan-layanan mereka, dan menciptakan dunia gaming terbaik dengan para pemain game di seluruh dunia.

Evolusi dari identitas merek ini akan menandai titik awal perusahaan untuk maju menuju tujuan besar lainnya, termasuk mengharapkan efek jangka panjang dalam perkembangan perusahaan, makna produk, pengakuan merek dan juga dampak positif pada kerjasama kemitraan dalam ekosistem gaming Black Shark.

Mempertegaskan Posisi Merek di Segmen Pasar Smartphone Gaming
Sebagai pemimpin dalam industri smartphone gaming, Black Shark telah secara sukses melebarkan
sayapnya secara global hanya selama dua tahun semenjak pertama berdiri. Berkat kemampuannya yang kuat dalam inovasi secara teknis dan pemahaman mendalam terhadap industri dan para penggunanya, Black Shark telah meraih lebih dari satu juta pengguna secara global, menempati pangsa terbesar di segmen pasar smartphone gaming di Tiongkok, dan secara bersamaan, mendapatkan publisitas merek yang sangat baik di seluruh dunia. Yang mendasari evolusi identitas merek ini adalah berdasarkan wawasan mendalam Black Shark terhadap industri dan strategi nyata untuk perkembangan di masa mendatang.

Harrison Luo (Yuzhou Luo), CEO Blackshark yang baru saja ditunjuk, mengatakan: “Melalui eksplorasi dan pertumbuhan di Industri selama dua tahun, Black Shark sangat menegaskan segmen pasar smartphone gaming terbukti dan memenuhi ekspektasi kami. Dengan lebih terbaginya segmen pasar, maka akan menimbulkan kompetisi industri yang lebih ketat juga, yang merefleksikan arah yang kami pilih, yaitu arah yang tepat untuk kami menangkan. Black Shark tidak akan memposisikan merek kami di industri smartphone tradisional. Melainkan, kami secara serius ingin merangkul dan mengerti pengguna teknologi kami serta ingin berkembang dan berevolusi bersama dengan industri gaming. Dengan pengumuman identitas merek yang baru, Black Shark mengumumkan tujuan kami adalah untuk memberikan pengalaman bermain game luar biasa melalui perangkat gaming dan berbagai akesorisnya, dalam rangka menciptakan ekosistem gaming Black Shark yang komprehensif, dan menciptakan dunia gaming terbaik dengan para pemain game di seluruh dunia.”

Ciri Khas Merek yang Berkaitan dengan Semangat Gaming
Gaming ada di dalam gen Black Shark. Untuk mendapatkan dan mempererat gaung para pengguna,
terdapat nilai yang besar bagi Black Shark untuk menampilkan ciri khas merek pada pembaruan identitas merek ini. Untuk mengubah slogan perusahan dari “Born to Compete” ke “Game is Real”, Black Shark memberikan perspektif yang unik yang berkaitan antara merek dan game, realitas dan dunia maya, juga generasi muda dengan games.

Hal ini merefleksikan bahwa Black Shark berpendirian dan memiliki rasa yang sama dengan para pemain game, termasuk tetap berkeyakinan, mencari kegembiraan, percaya dengan semangat tim, menggemari kultur cyberpunk, bersemangat, dan berjiwa revolusioner.

Sistem Identitas Visual yang Baru Terinspirasi oleh Fitur-fitur Gaming 
Bersamaan dengan pengenalan identitas merek yang baru ini, Black Shark telah memperbaharui seluruh sistem identitas visual merek termasuk logo, font dan nada warna, untuk memperkuat pengakuan merek.

Logo yang dirancang ulang mempertahankan struktur dasar gambar dua hiu yang berenang dengan
peningkatan bentuk yang lebih halus, yang tetap dengan mudah dikenali dan akrab di mata publik
sebagai simbol dari Black Shark. Seri baru dari font tulisan dengan desain yang lebih ramping,
memberikan kesan modern dan bergaya. Untuk mendapatkan dampak dengan skala yang lebih besar
dari identitas merek yang baru ini, Black Shark telah mempersiapkan produk-produk turunan yang
termasuk dalam gaya bermain game garis keras, sebagai perangkat yang membawa identitas merek
yang baru.

Demi Pengalaman Gaming yang Lebih Baik dan Menciptakan Dunia Gaming Terbaik dengan Para Pemain Game di Seluruh Dunia
“Dengan peluncuran identitas merek kami yang baru, Black Shark akan terus menyediakan perangkat
keras, perangkat lunak, dan layanan terbaik, untuk memberikan ekosistem gaming yang lebih terintegrasi kepada para pemain game di seluruh dunia. Kami berharap identitas merek kami yang baru dapat dikenal lebih oleh para pemain game, membawa mereka lebih dekat dengan kami dan membangun sebuah dunia gaming 5G yang fantastis bersama dengan kami,” ujar David Li (Fan Li), Vice President dari Black Shark Global yang bertanggung jawab untuk bisnis luar negeri.

Black Shark telah mendapatkan banyak penghargaan semenjak pertama diluncurkan di pasar
internasional, seperti merek Tiongkok pertama yang bekerja sama dengan dua operator terbesar di
Korea Selatan; menempati posisi pertama dalam segmen pasar smartphone gaming di Jepang dan Asia Tenggara; secara sukses memasuki kanal penjualan besar, seperti Fnac-Darty dan Boulanger di Eropa.

Black Shark berinteraksi dengan para pemain game di seluruh dunia setiap hari, dengan tujuan untuk
mengerti lebih baik terhadap kebutuhan mereka dan merespons pasar dengan rancangan produk yang
lebih baik.

No comments:

Post a Comment